25.2.16

Wisata Taman Nasional Gunung Rinjani

Destinasi Tempat Wisata Taman Nasional   : Taman Nasional Gunung Rinjani

Lokasi Tempat Wisata       : Kawasan ini terletak di Pulau Lombok, tepatnya di Kabupaten Lombok Barat, Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat.


Gambaran Umum Tempat Wisata       
Ditetapkan sebagai Taman Nasional berdasarkan SK Menteri Kehutanan No.280/Kpts-II/1997 dengan luas 41.330 ha.

Keanekaragaman Hayati
Di taman nasional ini, terdapat satu jenis mamalia endemik yaitu musang rinjani, juga terdapat kijang, lutung budeng, trenggiling, burung cikukua tanduk, dawah hutan, kepudang kuduk hitam, dan beberapa jenis reptilia. Terdapat 2 jenis anggrek endemik dan tumbuhan lainnya seperti jelutung, dedurenan, bayur, beringin, jambu-jambuan, keruing, rerau, dan eidelweis.

Potensi Tempat Wisata
Potensi wisata di kawasan ini seperti pengamatan satwa dan menjelajahi hutan, mandi air panas yang berbau belerang untuk pengobatan (penghalus kulit), berkemah dan menikmati panorama alam Pulau Lombok. 

Wisata Taman Nasional Gunung Rinjani
foto oleh Thorsten Peters dengan lisensi CC BY-SA 3.0